Generasi muda PC LDII Cempaka Putih dengan semangat menggelar Pengajian Akhir Tahun (PAT) 2024 bertajuk “MARTABAK (Malam Akhir Tahun Penuh Kebarokahan)”. Acara ini digelar sebagai alternatif kegiatan yang bermanfaat dan penuh makna untuk mengisi malam pergantian tahun. Dilaksanakan pada malam 31 Desember 2024, kegiatan ini berlangsung hingga pagi 1 Januari 2025 di Masjid An-Naafiu, PC LDII Cempaka Putih.

Rangkaian kegiatan PAT 2024 dibuka oleh ketua pantia, Mas Umar Hamdan. Dilanjutkan dengan pembacaan Al-Qur’an oleh Ustadz Abid, kemudian tafsir dalil-dalil dari hadist tentang menyikapi kerusakan akhir zaman yang dibawakan oleh Ustadz Aditia serta mendiskusikan nilai-nilai yang relevan untuk kehidupan sehari-hari. Selain itu, berbagai games interaktif turut mewarnai kegiatan tersebut. Permainan-permainan interaktif yang dipandu oleh Mas Thoyib ini tidak hanya seru, tetapi juga menguatkan kebersamaan dan pengetahuan di antara peserta.

Sebagai penutup sebelum istirahat malam, acara keakraban diadakan dengan santap bersama. Berbagai hidangan yang nikmat menjadi pelengkap momen penuh kehangatan ini, menciptakan suasana kekeluargaan yang erat di antara generasi muda PC LDII Cempaka Putih.

Setelah melaksanakan sholat subuh berjamaah, acara ditutup dengan tausiah dari Penasehat PC LDII Cempaka Putih, H. Deddi Supriyadi. Dalam tausiahnya, beliau menekankan pentingnya memiliki perencanaan yang matang untuk menghadapi tahun 2025. “Setiap generasi muda harus memiliki planning atau rencana yang jelas dengan memperhatikan Akhlaqul Karimah, Kefahaman Agama, dan Kemandirian,” ujar beliau.

H. Deddi Supriyadi juga memberikan analogi menarik tentang RKAP (Rencana Kerja dan Anggaran Perusahaan) yang biasa digunakan di dunia korporasi. Beliau menjelaskan bahwa sebagaimana perusahaan memiliki perencanaan strategis, generasi muda juga perlu menetapkan tujuan hidup yang terarah. Dengan akhlak mulia sebagai pondasi, kefahaman agama sebagai pedoman, dan kemandirian sebagai bekal, generasi muda dapat menghadapi tantangan masa depan dengan lebih percaya diri. (Penulis: Thoyib Abdullah)

Artikulli paraprakBerani Beda, Generasi Muda LDII Senen Ngaji Saat Malam Pergantian Tahun
Artikulli tjetërCamat Tanah Abang Lebih Memilih Kunjungi LDII Di Awal Tahun 2025

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini